UNPI-CIANJUR.AC.ID - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengincar 300 lulusan terbaik dari berbagai fakultas di seluruh kampus Indonesia untuk menjadi staf di kementerian yang dipimpinnya.
Menteri Susi mengatakan, "Saya minta lima lulusan terbaik dari tiap fakultas di berbagai kampus. Seluruhnya saya butuh 300 orang untuk menempati posisi staf di Kementerian Kelautan dan Perikanan."
Saat bertemu dengan Rektor Unair Prof. Dr. Mohammad Nasih, SE, Mt, Ak, CMA dalam peringatan Dies Natalis ke- 56 Fakultas Ekonomi dan Bisnsi (FEB) Universitas Airlangga (Unair) di Surabaya, Jumat, Menteri Susi langsung mengutarakan keinginannya itu.
Ia mengatakan, "Silahkan Pak Rektor, kirim ke saya lima orang lulusan terbaik Unair, pasti langsung saya tempatkan di staf Kementerian Kelautan dan Perikanan."
Namun sebelum menyampaikan orasinya, Menteri Susi merendah dengan mengatakan dirinya hanyalah seorang lulusan Sekolah Menengah Pertama (SMP).
Meski cuma lulusan SMP, menteri nyentrik di kabinet Presiden Joko Widodo ini mampu membuat para civitas akademika, mahasiswa dan tamu undangan yang hadir tercengang mendengarkan orasinya tentang konsep pembangunan Indonesia menuju poros maritim dunia yang berlangsung selama satu jam lebih.
Usai berorasi itulah Menteri Susi menyampaikan keinginannya mendapatkan 300 orang lulusan terbaik dari tiap fakultas di berbagai kampus untuk turut membangun masa depan Kelautan dan Perikanan Indonesia. "Karena masa depan sektor maritim di Kementerian Kelautan dan Perikanan sangat ditentukan oleh sumber daya manusianya."
Susi mengatakan, telah memerintahkan segenap direktur jenderal di kementeriannya untuk menggandeng kampus-kampus dalam program rekruitmen 300 mahasiswa lulusan terbaik. "Kualitas manusia dari lulusan terbaik dari tiap fakultas berbagai kampus di Indonesia ini sangat diharapkan untuk kemajuan Kementerian Kelautan dan Perikanan."