WISUDA KE-19 PROGRAM SARJANA UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA CIANJUR
HUMAS UNPI • Selasa, 31 Oktober 2023 15:52 Wib
Sumber Foto :
UNPI-CIANJUR.AC.ID - Universitas Putra Indonesia Cianjur menyelenggarakan Diesnatalis dan Wisuda ke-19 Program Sarjana pada hari Kamis, 26 Oktober 2023, bertempat di Ballroom Pangrango Hotel Le Eminance, Puncak Cianjur. Pada Wisuda ke-19 ini Universitas Putra Indonesia CIanjur diikuti oleh sebanyak 196 wisudawan/I yang terdiri dari 4 fakultas yakni, Fakultas Sastra, Fakultas Teknik, Fakultas Ekonomi dan Fakultas Ilmu Komunikasi serta termasuk didalamnya 5 Program Studi yakni, Sastra Inggris, Teknik Informatika, Manajemen, Akuntansi dan Ilmu Komunikasi.
Wisuda ke-19 ini juga dihadiri oleh Bupati Kabupaten Cianjur yaitu H. Herman Suherman, S.T., M.AP. Turut hadir pula Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayan IV Jawa Barat dan Banten yaitu Dr. M. Samsuri, S.Pd., M.T. Pada acara Wisuda kali ini juga terdapat 5 pegawai yang diberikan penghargaan atas dedikasi juga loyalitasnya terhadap Universitas Putra Indonesia Cianjur. Berdasarkan Surat Keputusan Ketua Yayasan Pendidikan Yuyun Moeslim Taher (YPYMT) 5 pegawai tersebut yakni Emil Herdiana, S.T., M.TI, Indra Rustiawan, S.T., M.M, Neni Rifa’ah, S.E, Euis Aminah, S.I.Kom dan N. Bachrul Hayat Tedjasukmana, S.H.
Diantara 196 wisudawan/I yang mengikuti Wisuda ke-19 Universitas Putra Indonesia Cianjur terdapat 5 wisudawan/I terbaik dengan Indeks Penilaian Kumulatif (IPK) lebih dari 3,75 yaitu :
Azka Adella Imania, S.S dengan IPK 3,89 dari Fakultas Sastra, Program Studi Sastra Inggris; Yudisium Dengan Pujian
Lucky Maulana, S.T dengan IPK 3,87 dari Fakultas Teknik, Program Studi Teknik Informatika; Yudisium Dengan Pujian
Albar Fahrul Roji S, S.E dengan IPK 3,96 dari Fakultas Ekonomi, Program Studi Manajemen; Yudisium Dengan Pujian
Santi Aniisa Fitriani, S.E dengan IPK 3,96 dari Fakultas Ekonomi, Program Studi Akuntansi; Yudisium Dengan Pujian
Muhammad Ramandika, S.I.Kom dengan IPK 3,98 dari Fakultas Ilmu Komunikasi, Program Studi Ilmu Komunikasi; Yudisium Dengan Pujian
Rektor Universitas Putra Indonesia juga turut menyampaikan dalam sambutannya bahwa dipilihnya Universitas Putra Indonesia sebagai lembaga pendidikan tempat menimba ilmu dan mencapai karir masa depan merupakan pilihan yang tepat dan bijak. Hal ini sejalan dengan cita-cita Pendiri sekaligus Ketua Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Yuyun Moeslim Taher, yakni Prof.Dr.Yuyun Moeslim Taher, SH, yakni menjadikan Kabupaten Cianjur sebagai Tujuan Utama Kota Pendidikan.
Selain komitmen dalam pengembangan keilmuan dan peningkatan mutu lulusan yang profesional, Universitas Putra Indonesia juga berkomitmen membentuk insan akademik yang berakhlak mulia yang menjadi nafas kehidupan dalam seluruh aktifitas keseharian.
Menyiapkan sarjana di bidang manajemen yang mampu mengelola perusahaan dalam proses pemasaran, sumber daya manusia serta mampu menyelesaikan masalah perusahaan.
Menyiapkan sarjana dalam bidang teknik yang mampu menguasai dan menyelesaikan masalah dengan komputer dan berperan sebagai pembuat perangkat lunak komputer
Menyiapkan sarjana yang mampu mencari, mengolah, menulis dan menyampaikan berita secara efektif melalui media massa yang sesuai dengan kode etik jurnalistik
Menyiapkan Sarjana dalam bidang Sastra Inggris yang mampu mengembangkan lembaga kerja yang menggunakan komunikasi lisan dan tulisan dalam Bahasa Inggris