UNPI • UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA
JK: Lulusan LPDP Diharap Mampu Ciptakan Lapangan Kerja
unpi/republika • Senin, 18 Maret 2019 14:42 Wib
JK: Lulusan LPDP Diharap Mampu Ciptakan Lapangan Kerja
Sumber Foto : newsth.com
UNPI-CIANJUR.AC.ID - Wakil Presiden Jusuf Kalla menggantungkan harapan besar kepada para penerima beasiswa dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP). Terutama, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan ekonomi nasional. Para pengembang beasiswa diharapkan menjadi insan yang kreatif dan mampu mengatasi berbagai persoalan bangsa saat ini.
 
JK mengatakan, saat ini, pemerintah masih sangat membutuhkan tambahan lapangan pekerjaan agar taraf hidup masyarakat membaik. Sebab, masih banyak pengangguran yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.
 
Penerima LPDP, kata JK, jangan sebatas berharap dapat bekerja di pemerintahan setelah lulus. Namun, lebih dari itu, para lulusan perguruan tinggi ternama baik skala domestik maupun internasional justru harus mampu menciptakan lapangan pekerjaan.
 
"Itulah kenapa negara menyekolahkan anda. Profesionalisme dan entrepreneurship sangat dibutuhkan. Tanpa itu, negara ini tidak akan maju secepat negara lain," kata JK dalam Saraseah LPDP 2019 di Gedung Dhanapala, Kementerian Keuangan, dilansir Republika.
 
Lebih lanjut, JK mencontohkan, saat ini Indonesia masih disibukkan dengan persoalan seputar padi, gula, dan garam. Padahal, di negara lain, topik diskusi sudah jauh lebih maju. Dan, yang tak kalah menarik, hampir setiap kemajuan yang ada di suatu negara di mulai oleh anak muda dengan produktivitas tinggi.
 
India dan Cina merupakan negara dengan jumlah penduduk besar. Namun, sangat maju dalam ilmu pengetahuan. Jepang dan Korea Selatan pun demikian. Sementara Indonesia, memiliki modal sumber daya alam yang besar yang dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk memajukan masyarakat.
 
"Investasi dan ekspor kita masih kalah dibanding negara lain. Kita butuh generasi muda yang kreatif dan aktif di dunia usaha. Kita butuh pajak. Pajak hanya akan ada kalau ekonominya baik. Ekonomi baik kalau pelaku usahanya baik," tuturnya.
 
Ia pun mengizinkan jika para penerima LPDP pasca lulus dari pendidikan untuk bekerja dan mencari pengalaman di luar negeri. Asalkan dengan tujuan, mengembangkan kapasitas diri agar mampu membawa perubahan di Indonesia. Sebab, kata JK, beasiswa LPDP tidak seperti beasiswa lainnya yang disertai dengan ikatan dinas.
 
"Kita apresiasi apa yang anda kerjakan setelah ini, apa yang anda hasilkan, berapa orang yang anda pekerjakan, berapa pajak yang anda bayar setelah ini. Itu yang pemerintah harapkan dengan mengeluarkan dana begitu besar bagi anda,” tambah JK.
Berita Terkini
KUNJUNGAN BALASAN FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI UNIVERSITAS JAYABAYA  KE FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR
Minggu, 04 Februari 2024 23:20 Wib • HUMAS UNPI
KUNJUNGAN BALASAN UNIVERSITAS PASUNDAN  (UNPAS) BANDUNG KE UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR
Minggu, 21 Januari 2024 00:22 Wib • Humas UNPI
SAFARI KAMPUS SMA AL – MA’MOEN KE- UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR
Selasa, 12 Desember 2023 15:00 Wib • Humas UNPI
Berita Populer
Apa itu STEM (Science Technology Engineering Math)?
Jumat, 24 Agustus 2018 09:15 Wib • unpi/Lifewire
Mengenal Perbedaan Pendidikan Akademik, Vokasi dan Profesi
Selasa, 10 Desember 2019 09:01 Wib • unpi/kompas/rencanamu.id
Pentingnya Literasi Digital Bagi Mahasiswa dan Pelajar
Kamis, 21 Juli 2022 16:00 Wib • UNPI/SINDONEWS.COM
Olahraga +
MAHATALA EKSPEDISI 12 PUNCAK GUNUNG DALAM HUT CIANJUR KE-346
Humas YPYMT/UNPI • Rabu, 02 Agustus 2023 19:35 Wib
Menpora Apresiasi Atlet Indonesia yang Berlaga di Olimpiade Tokyo
unpi/berita satu • Jumat, 30 Juli 2021 12:00 Wib
Awal Mula Kejuaraan Dunia Balap Motor Terbentuk
unpi/antaranews • Jumat, 14 Juni 2019 14:17 Wib
Politik dan Hukum +
SOSIALISASI DAN IMPLEMENTASI PERATURAN BAWASLU DAN PRODUK HUKUM NON PERATURAN BAWASLU
HUMAS UNPI • Jumat, 14 Juni 2019 17:57 Wib
 Pentingnya Paten Bagi Sebuah Penemuan
unpi/republika • Jumat, 14 Juni 2019 16:56 Wib
Mahasiswa harus menjadi Garda Terdepan Tolak Politik Uang
unpi/antaranews • Jumat, 14 Juni 2019 12:40 Wib
Ilmu Pengetahuan dan Teknologi +
Kisah Terciptanya Bolpoin yang Menoreh Sejarah Dunia Tulis-Menulis
unpi/nationalgeograpi • Jumat, 14 Juni 2019 12:00 Wib
6 Cara Meningkatkan Kecerdasan Menurut Sains
unpi/kompas.com • Jumat, 14 Juni 2019 11:00 Wib
Dengan Memaksimalkan Dunia Digital, Gunakan Media Sosial Jadi Personal Branding
UNPI/REPUBLIKA.CO.ID • Jumat, 14 Juni 2019 16:49 Wib
Sosial +
KOLABORASI KEGIATAN TRAUMA HEALING DAN PSIKOSOSIAL UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR BERSAMA UNIVERSITAS JAYABAYA
Humas UNPI • Jumat, 14 Juni 2019 17:00 Wib
PENANDATANGANAN MEMORENDUM OF AGREEMENT (MOA) FIKOM UNPI X FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS JAYABAYA
Humas UNPI • Jumat, 14 Juni 2019 18:00 Wib
KULIAH KERJA NYATA (KKN) UNPI 2022
Humas UNPI • Jumat, 14 Juni 2019 17:00 Wib
Pendidikan +
KUNJUNGAN BALASAN FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI UNIVERSITAS JAYABAYA  KE FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR
HUMAS UNPI • Jumat, 14 Juni 2019 23:20 Wib
KUNJUNGAN BALASAN UNIVERSITAS PASUNDAN  (UNPAS) BANDUNG KE UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR
Humas UNPI • Jumat, 14 Juni 2019 00:22 Wib
SAFARI KAMPUS SMA AL – MA’MOEN KE- UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR
Humas UNPI • Jumat, 14 Juni 2019 15:00 Wib

PROGRAM STUDI UNPI

Universitas Putra Indonesia, saat ini memiliki 4 fakultas

FAKULTAS EKONOMI
Menyiapkan sarjana di bidang manajemen yang mampu mengelola perusahaan dalam proses pemasaran, sumber daya manusia serta mampu menyelesaikan masalah perusahaan.
FAKULTAS TEKNIK
Menyiapkan sarjana dalam bidang teknik yang mampu menguasai dan menyelesaikan masalah dengan komputer dan berperan sebagai pembuat perangkat lunak komputer
FAKULTAS ILMU KOMUNIKASI
Menyiapkan sarjana yang mampu mencari, mengolah, menulis dan menyampaikan berita secara efektif melalui media massa yang sesuai dengan kode etik jurnalistik
FAKULTAS SASTRA
Menyiapkan Sarjana dalam bidang Sastra Inggris yang mampu mengembangkan lembaga kerja yang menggunakan komunikasi lisan dan tulisan dalam Bahasa Inggris